Baca! Baca! Baca! Lalu, jadilah Anda orang yang berperadaban!

RAPAT PEMBAGIAN TUGAS MENGAJAR GURU MTS/SMA

Selasa, 19 Juli 2011

Sabtu, 16 Juli 2011, Pondok Pesantren Qothrotul Falah menyelenggarakan rapat tahunan pembagian tugas mengajar bagi guru di lingkungan MTs/SMA Qothrotul Falah. Selain dihadiri para dewan guru, rapat yang diselenggarakan siang hari di Majelis Puteri Pondok Pesantren Qothrotul Falah ini, juga dihadiri tokoh senior yayasan. Antara lain, Drs. Engkus Kusnadi, M.Pd. (Kepala UPT Pendidikan Malingping), Drs. H. Suparto, M.Pd. (Pengawas Diknas Lebak), dan Supardan, S.E., M.M.Pd. (Kepsek SMA Qothrotul Falah 2008-2009).

Dalam sambutannya, Pengasuh Pondok Pesantren Qothrotul Falah, KH. Achmad Syatibi Hambali mengutarakan terima kasihnya yang mendalam atas kehadiran para guru. “Saya ucapkan terima kasih pada guru semua. Di tengah kesibukannya masing-masing, hanya untuk memenuhi undangan kami, bapak ibu berkenan meluangkan waktu hadir di sini. Semoga Allah memberikan kebaikan kepada bapak ibu sekalian,” ujarnya.

Pengasuh yang juga Ketua MUI Kab. Lebak ini menyatakan kegembiraannya karena peningkatan penerimaan santri baru tahun 2011/2012. “Al-hamdulillah, tahun ini kita mengalami peningkatan yang cukup lumayan. Ini patut disyukuri. Dan ini tentu saja berkat kerja keras dan dukungan semuanya. Semoga, ke depan, peningkatan-peningkatan itu tetap kita dapatkan,” harapnya.

Pengasuh juga berharap, kinerja para dewan guru ditingkatkan, terutama beberapa guru yang masih belum maksimal dalam mengemban tugasnya. “Ini amanah dari Allah. Kita harus sungguh-sungguh menjalankannya. Di depan kita ada Allah, santri, wali santri dan masyarakat yang akan meminta pertanggungjawaban kita,” pesannya.

Insya Allah, optimis pengasuh, ke depan lembaga ini akan kian membaik dan kian dipercaya masyarakat. “Indikasi ini sudah tampak. Peningkatan penerimaan santri baru menjadi salah satu buktinya, apalagi sekarang kan SMA sudah terakreditasi B. Ini bukti kerja keras kita semua. Namun kita tidak boleh lengah. Kita harus terus memacu diri untuk lebih baik lagi,” harapnya lagi.

Usai sambutan pengasuh, rapat umum dilanjutkan pengarahan oleh Drs. H. Suparto, M.Pd., Drs. Engkus Kusnadi, M.Pd., pembagian tugas mengajar oleh Waka Kurikulum Drs. Rachmat Arif Ibrahim, dan sharing bersama. Acara ditutup santap siang bersama ala kadarnya.[enha]


0 komentar:


Bulletin Qi Falah edisi 06/1/2009



  © Blogger template Newspaper by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP