Baca! Baca! Baca! Lalu, jadilah Anda orang yang berperadaban!

Bantara Qothrotul Falah Gelar Scoutfal

Kamis, 30 April 2009

UNTUK pertama kalinya, Pondok Pesantren (Ponpes) Qothrotul Falah Jl. Sampay-Cileles Km. 5 Sumurbandung Kec. Cikulur Kab. Lebak Prop. Banten, menggelar perkemahan umum untuk tingkat sekolah dasar (SD). Perkemahan dua hari satu malam ini diselenggarakan di Komplek Ponpes Qothrotul Falah, Sabtu-Ahad (11-12 April 2009). Adapun pesertanya enam SD (12 regu putera-puteri) binaan Bantara Ponpes Qothrotul Falah.

Menurut Pembina Pramuka Ponpes Qothrotul Falah, Ustadz Hidayat R. Hantoro, kegiatan ini bertujuan untuk menguji sejauhmana hasil didikan atau binaan Bantara Ponpes Qothrotul Falah. ”al-Hamdulillah, hasilnya bagus. Tidak mengecewakan,” ujarnya.

Bahkan, untuk menyemarakkan suasana, panitia menghadirkan Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Diknas Kec. Cikulur, Ohim S.Pd, guna membuka kegiatan ini secara resmi. Dalam sambutannya, ia menyatakan kegembiraannya atas terlaksananya kegiatan yang diikuti ratusan pramuka tingkat dasar ini.

“Ini saya kira momen yang penting, karena sejak saya menjabat Kepala UPT di sini, kegiatan perkemahan seperti ini baru pertama kali diadakan,” terangnya. “Kalau bisa, kegiatan ini diluaskan ruang lingkupnya. Tidak hanya di tingkat SD, tapi juga SMP se-Cikulur,” harapnya disambut tepuk tangan hadirin.

Kata Pak Ohim, ke depan kegiatan semacam ini bisa melibatkan pihak-pihak lain yang konsen dan berkomitmen tinggi mengembangkan pramuka, termasuk UPT dan sekolah-sekolah lainnya. “Insya Allah, akan kami dukung,” janjinya.

Pada ajang ini, berbagai kegiatan perloambaan diselenggarakan, baik yang terkait lomba ketangkasan, kekuatan, maupun kecerdasan. Misalnya, tarik tambang, adzan, cerdas cermat, semaphore, joget tomat, dan sebagainya. Mengikuti perlombaan ini, para peserta tampak antusias. Yang menang tampak riang dan yang kalah tampak murung. Bahkan, tak jarang yang kalah menitikkan air mata duka.

Akhirnya, berdasarkan total penilaian panitia, SD Warunggunung I ditetapkan sebagai Juara Umum dan SDN Sumurbandung III sebagai Juara Favorit. Untuk putera, Juara I diraih SD Sumurbandung III, Juara II diraih SDN Warunggunung III, dan Juara III diraih SDN Warunggunung I. Untuk puteri, Juara I diraih SDN Warunggunung I, Juara II diraih SDN Muncang Kopong II, dan Juara III diraih SDN Banjarsari.
Gimana target beli computer? He..Sukses selalu! [nhm]


0 komentar:


Bulletin Qi Falah edisi 06/1/2009



  © Blogger template Newspaper by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP