HIBAH BUKU DARI KICK ANDY-POCARI SWEAT
Sabtu, 28 Mei 2011
al-Hamdulillah, koleksi buku Pondok Baca Qi Falah bertambah lagi ratusan judul. Kali ini hadiah dari Kick Andy bekerja sama dengan minuman penyegar Pocari Sweat. Kepastian hibah buku ini diterima oleh pengelola Pondok Baca Qi Falah, NHM, Jum'at, 27 Mei 2011 malam, melalui telpon.
Keesokan harinya, Sabtu, 28 Mei 2011, dua kru Kick Andy, mengenakan baju berwarna merah bertuliskan "Kick Andy" dan satu lagi mengenakan baju berwarna hitam bertuliskan "Media Indonesia", sekira pukul 10.15 WIB tiba di Pondok Baca Qi Falah.
Mereka diterima pengelola Pondok Baca Qi Falah, Ahmad Turmudzi, NHH, Nurhasan, dan beberapa santri. Mereka dibantu dua santri, tampak menggotong sekardus buku sekira berisi ratusan judul. "Ini hibah buku dari Kick Andy bekerja sama dengan Pocari Sweat," kata lelaki asal Luwidamar Lebak berbaju merah, bernama Marli, itu. "Terima kasih," sambut Ahmad Turmudzi, mewakili pengelola Pondok Baca Qi Falah. "Semoga ada kerja sama dalam bentuk lainnya," sambung UT tertawa ringan.
Serah terima pun lantas dilakukan, dengan ritual penandatanganan bukti penerimaan oleh pihak Qi Falah. Pihak Kick Andy pun lantas mengambil bukti photo penyerahan. "Semoga ada manfaatnya," ujar Marli, yang ditemani Bambang ini. "Amin," timpal para santri yang tampak gembira mendapat bahan bacaan baru.
Dikatakan Bambang, pihaknya ditugasi berkeliling Banten untuk menghantarkan 14 paket buku dari Kick Andy untuk taman baca masyarakat dan perpustakaan lembaga formal. "Pondok Baca Qi Falah salah satu yang mendapatkannya," ujarnya.
Tak lama di Qi Falah, merekapun melanjutkan perjalanan ke Malingping dan Luwidamar, untuk membantu mencerdaskan anak bangsa ini. "Harus selesai hari ini juga. Makanya mohon maaf, kami tidak lama-lama," ujar Bambang menambahkan.
Yang pasti, untaian selaksa terima kasih kami sampaikan kepada Kick Andy dan Pocari Sweat. Insya Allah, hibah buku ini sangat bermanfaat bagi masyarakat. Oh ya, kalau ada buku-buku yang bisa dihibahkan lagi, rak-rak Pondok Baca Qi Falah masih sangat cukup kok. He… [enha]
0 komentar:
Posting Komentar